PT Ensbury Kalteng Mining Salurkan Bantuan CSR ke Warga Sekitar Perusahaan

soc 3
Dokumentasi Penyerahan bantuan paket sembako dan bantuan material oleh PT Ensbury Kalteng Mining kepada warga Arut Utara.

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga sekitar PT. Ensbury Kalteng Mining (EKM) menyalurkan bantuan melalui program Coorporat Sosial Responsibility (CSR) dengan slogan Sharing is Caring khususnya di wilayah Kecamatan Arut Utara.

Bantuan ini, disalurkan di empat lokasi. Untuk di Desa Penyombaan disalurkan berupa paket sembako dan bantuan semen untuk pembangunan Masjid. Kemudian di Kelurahan Pangkut bantuan untuk balai Antang serta paket sembako untuk masyarakat Rt 6 Terminal Pangkut.

Bacaan Lainnya

Selain itu PT Ensbury beberapa waktu lalu juga telah menyalurkan dua ekor sapi kurban untuk warga Desa Pangkut dan Desa Seribu, masing-masing mendapatkan satu ekor.

soc 4

Kepala Teknik Tambang (KTT) PT. EKM Iwan Sukma Silalahi, mengatakan, bahwa apa yang dilakukan ini sebagai bentuk kepedulian perusahaan serta sebagai bukti kehadiran Perusahaan membawa manfaat bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Breaking News! Pangkalan Bun Dikepung Banjir, Jalan Iskandar Ditutup Sementara

“Kegiatan sosial seperti ini sudah menjadi komitmen perusahaan dalam merangkul warga yang berada disekitar perusahaan,” ungkapnya.

Melalui bantuan sembako dan bantuan material bangunan berupa semen diharapkan bisa meringankan beban masyarakat serta menjadi harapan baru bagi masyarakat yang ada disekitar perusahaan.

“Kami terus berusaha memberikan yang terbaik bagi masyarakat yang ada disekitar perusahaan. Semoga apa yang kami lakukan ini nantinya bisa lebih bermanfaat,” katanya.

Sementara itu mewakili penerima bantuan Kaur Pembangunan, Said Ahmad Hanapi menyampaikan ucapan terimakasih kepada PT EKM, atas bantuan dan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar. Selama ini komunikasi dan jalinan kebersamaan antar warga dengan perusahaan berjalan dengan baik.

Menurutnya bantuan yang diberikan memang sangat sangat dibutuhkan masyarakat. Karena akan disalurkan kepada warga sesuai data yang telah disusun agar tepat sasaran.

“Kami ucapkan terimakasih kepada PT EKM yang sudah peduli terhadap warga sekitar. Harapan kami kedepan jalinan komunikasi antara perusahaan dengan masyarakat semakin baik dan PT EKM semakin sukses,” pungkasnya. (sam/sla)



Pos terkait