PT SSMS Tbk Gelar Link and Match di Sejumlah Sekolah

Beberkan Program Dukungan Pendidikan

society cbi
SOSIALISASI: PT. Sawit Sumbermas Sarana (SSMS) Tbk - Citra Borneo Indah (CBI) Group menggelar kegiatan Link and Match di beberapa sekolah di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) pada Rabu (23/11/2022) lalu.  (Istimewa/Radar Sampit).

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Dalam rangka meningkatkan minat siswa dan masyarakat sekitar perusahaan terhadap pendidikan dan dunia kerja, PT. Sawit Sumbermas Sarana (SSMS) Tbk – Citra Borneo Indah (CBI) Group menggelar kegiatan Link and Match di beberapa sekolah di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) pada Rabu (23/11/2022) lalu.

“Kita melaksanakan kegiatan itu di beberapa sekolah, di antaranya SMK Negeri 3 Pangkalan Bun dan SMK Negeri 1 Kumai. Rencana kegiatan selanjutnya akan dilaksanakan di SMK Negeri 1 Pangkalan Lada,” beber Manager CSR PT. SSMS Tbk, Anita Erliana.

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut pihaknya menyampaikan program yang dimiliki perusahaan untuk mendukung pelaksanaan pendidikan dengan program beasiswa. Program itu menyasar pelajar berprestasi secara akademis namun tidak memiliki kemampuan secara finansial untuk melanjutkan jenjang yang lebih tinggi.

Baca Juga :  Cabang Pohon Halangi Laju Kontainer

“Disamping penyampaian informasi mengenai beasiswa kami juga memberikan informasi mengenai kesempatan untuk bekerja di perusahaan bagi penerimaan lulusan siswa dan memberikan informasi yang berada di sekitar wilayah perusahaan,” jelas Anita Erliana.

Lebih lanjut, Anita, menjelaskan selain penyampaian informasi mengenai beasiswa, pihaknya juga menginformasikan mengenai perekrutan dan kesempatan untuk bekerja di perusahaan.

“Tujuan kegiatan ini untuk menggali minat atau kemauan peserta didik di internal perusahaan dan peserta didik di stakeholders sekitar perusahaan terhadap keberlanjutan kebutuhan di masa depan,” jelasnya.

Menurutnya program Link and Match ini sebagai media untuk membuka mindset peserta didik terhadap pentingnya pendidikan yang berkualitas untuk menentukan masa depan mereka dengan harapan para siswa lulusan sekolah tersebut dapat bekerja dengan dukungan kompetensi yang mumpuni.

Untuk pelaksanaan program Link and Match, pihaknya sudah bersurat kepada semua sekolah SMA sederajat yang berada di wilayah Kobar untuk bisa melakukan sosialisasi di masing-masing sekolah.

“Beberapa sekolah yang sudah kami hubungi sedang mengatur jadwal kegiatan agar tidak mengganggu proses pembelajaran di sekolah karena menjelang pelaksaan ujian akhir. Namun, kegiatan ini rencananya akan berlangsung sampai akhir tahun menyesuaikan dengan jadwal dari masing-masing sekolah,” pungkasnya. (sam/sla)



Pos terkait