PT SSMS Tbk Raih Dua Penghargaan Bergengsi

Top CSR Award dan Top Leader On CSR Commitment 2024

pt ssms
PT Sawit Sumbermas Sarana, Tbk (SSMS) meraih dua penghargaan sekaligus dalam ajang TOP CSR Award 2024 yang diselenggarakan di Dian Ballroom, Hotel Raffles Jakarta, pada Rabu (29/5/2024).

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – PT Sawit Sumbermas Sarana, Tbk (SSMS) meraih dua penghargaan sekaligus dalam ajang TOP CSR Award 2024 yang diselenggarakan di Dian Ballroom, Hotel Raffles Jakarta, pada Rabu (29/5/2024).

Dua penghargaan utama tersebut, adalah, Top CSR Award 2024 dan Top Leader On CSR Commitment 2024, yang diberikan kepada CEO SSMS, Jap Hartono.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan ini penghargaan diberikan kepada perwakilan SSMS yaitu Miran Suhardi selaku Dept Head CSR dan Andre Taufan selaku Manager Corporate Communication.

Miran Suhardi selaku Dept Head CSR, PT. SSMS Tbk menyampaikan, Penghargaan Top CSR Award 2024 diberikan sebagai bentuk pengakuan atas inovasi dan implementasi program-program CSR SSMS yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

“Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai perusahaan terkemuka yang menunjukkan komitmen mereka terhadap tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dan lingkungan, sosial, serta tata kelola (ESG),” ungkapnya.

Baca Juga :  PT GSPP Bantu Posyandu di Lima Desa Binaan

Menurutnya, SSMS dinilai berhasil dalam menjalankan program-program yang tidak hanya meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar, tetapi juga menjaga kelestarian lingkungan melalui berbagai inisiatif berkelanjutan.

Selain itu, penghargaan Top Leader On CSR Commitment 2024 yang ditujukan kepada CEO SSMS atas nama, Jap Hartono, merupakan pengakuan atas kepemimpinan dalam mengarahkan perusahaan menuju praktik bisnis yang bertanggung jawab dan berkelanjutan.

“Sebagai perusahaan perkebunan kelapa sawit, SSMS dinilai berhasil menginspirasi dan menggerakkan seluruh elemen perusahaan untuk berkomitmen terhadap nilai-nilai CSR,” bebernya.

Menurutnya, penghargaan tersebut adalah bukti dari dedikasi dan komitmen SSMS untuk terus mengintegrasikan praktik-praktik berkelanjutan dalam operasional bisnis.

Beberapa inisiatif unggulan yang dijalankan oleh SSMS meliputi, Program pelatihan bagi petani lokal untuk meningkatkan produktivitas dan perekonomian, Konservasi hutan dan perlindungan keanekaragaman hayati.

Pengelolaan limbah yang efisien untuk mengurangi dampak lingkungan dan Program-program pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat di sekitar area perkebunan.



Pos terkait