PARENGGEAN – Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung. Peribahasa ini dijalankan betul-betul oleh PT Uni Primacom dan PT Hutanindo Agro Lestari (HAL). Dua perusahaan perkebunan sawit yang tergabung dalam Musirawas Group ini menghormati dan menjalankan adat istiadat yang berlaku di tempat perusahaan berpijak. Salah satu ritual adat yang baru saja digelar PT Uni Primacom adalah menyanggar pakanan sahur parapah yang dilaksanakan pada 15–17 Februari 2025.
Masyarakat Dayak percaya bahwa dalam hidup di dunia, selain manusia juga hidup makhluk halus. Karena itu, dalam membuka lahan baru untuk pertanian, mendirikan bangunan tempat tinggal, atau memulai kegiatan masyarakat dalam skala besar, selalu diawali upacara manyanggar. Masyakarat perlu membuat rambu-rambu atau tapal batas dengan roh halus. Dimana mereka berharap agar keduanya tidak saling mengganggu kehidupan masing-masing.
Acara adat yang dilaksanakan PT. Uni Primacom ini adalah proses menyanggar pakanan sahur parapah. Pakanan sahur lewu digelar sebagai wujud ucapan syukur kepada Tuhan dengan memberikan persembahan berupa makanan dan minuman. Persembahan tersebut disucikan terlebih dahulu dengan berbagai prosesi, kemudian diletakan ke dalam balai pasah patahu.
Acara menyanggar dipimpin oleh tokoh adat yang dituakan yaitu Ketua DAD Kecamatan Parenggean Maslan Jaelani. Prosesi yang dijalani adalah dengan memberikan sajian pengorbanan berupa hewan ternak (sapi, babi, kambing, dan ayam), minuman aneka warna (air putih, baram, kopi, teh), hasil bumi (buah-buahan), makanan manis-manis lainnya, serta kain berwarna yang dipusatkan pada area yang disucikan yaitu di lokasi “Bukit Untung Tuyung” wilayah Pabrik PKS 2 PT Uni Primacom.
Sesaji disebarkan pada semua penjuru tapal batas perusahaan untuk menjaga stabilitas dan keamanan serta ketentraman lingkungan perusahanan dari hal-hal atau unsur-unsur negatif dari bagian alam yang tidak terlihat atau kasat mata dalam proses kegiatan perusahaan.
Puncak proses menyanggar pakanan sahur parapah dilaksanakan 17 Februari 2025 berlokasi di kompleks perumahan basecamp PT. Uni Primacom. Meyanggar dihadiri Direktur Umum PT Uni Primacom Bapak Djunta Marhaendro, General Manager H. Mulyadi, Wakil Ketua DPRD Kotim Juliansyah, Damang Kecamatan Parenggean Puja Guntara, Danramil 1015-17/Parenggean Kapt. Inf Wiranto, Kabag Kehumasan Anwaryono, Kabag Geospasial Zulkifli, Kabag Trading Yuan Maker, Camat Parenggean Hery Badri, Kades Barunang Miri Subli, tokoh adat dan tokoh masyarakat, serta mill manager PKS 1 dan PKS 2, Damang Kecamatan Tualan Hulu Idak, serta seluruh tamu undangan.