SAMPIT, RadarSampit.com – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPDes) Kotim terus mematangkan persiapan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-19, peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) ke-50, dan Hari Keluarga Nasional (HKN) ke-29.
Ketua Panitia BBGRM yang juga menjabat Kepala DPMDes Kotim Sutimin mengatakan, puncak peringatan kegiatan tersebut akan digelar di Desa Waringin Agung, Kecamatan Antang Kalang, Rabu (22/6). Untuk memastikan kegiatan lancar, pihaknya telah melakukan beberapa kali cek lokasi. Saat ini persiapan sudah hampir 100 persen.
“Kami sudah beberapa kali melakukan kunjungan lapangan tempat acara digelar, yaitu di Desa Waringin Agung, Kecamatan Antang Kalang. Terakhir cek lokasi Minggu (19/6) untuk memastikan persiapan sudah mendekati 100 persen sebelum hari H pelaksanaan,” kata Sutimin.
Sebagai rangkaian puncak peringatan BBGRM disediakan berbagai layanan, seperti layanan kesehatan, layanan administrasi kependudukan (Adminduk), dan layanan sosial. Termasuk pada Selasa (21/6) hari ini dilakukan pelayanan adminduk melibatkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kotim. Selain itu juga adanya pelayanan pembayaran pajak bumi dan bangunan atau PBB melibatkan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kotim yang bekerjasama dengan perbankan. Kemudian pelayanan KB dan sunatan massal.
Sutimin menambahkan, puncak peringatan BBGRM akan dihadiri langsung oleh Bupati Kotim Halikinnor beserta jajaran Pemkab Kotim dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Peringatan tersebut juga akan dirangkai penyerahan hadiah lomba gotong royong desa/kelurahan tingkat kabupaten, penyerahan hadiah lomba teknologi tepat guna (TTG) yang kegiatannya digelar di DPMDes Kotim beberapa waktu lalu.
Melalui kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan partisipasi dan keikutsertaan masyarakat dengan semangat kebersamaan dan gotong royong. (yn/yit)