Ratusan Aparat Keamanan Disebar, Antisipasi Gangguan Kamtibmas Jelang Iduladha

Patroli
PATROLI: Petugas kepolisian Polres Kotim saat menjaga kamtibmas di sekitar kawasan terowongan Nur Mentaya, baru-baru tadi.

SAMPIT, radarsampit.com – Dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) jelang Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, Polres Kotim menyebar ratusan personelnya di lapangan.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani mengungkapkan,  ada 150 personel kepolisian yang dikerahkan untuk mengamankan hari raya kurban yang jatuh pada Senin (17/6/2024) nanti.

Bacaan Lainnya

”Untuk mengantisipasi terjadinya gangguan, kami telah mengerahkan 150 personel,” ujarnya, Jumat (14/6/2024) kemarin.

Dikatakannya pula,ratusan personel yang dikerahkan, nantinya akan ditempatkan beberapa tempat ibadah khususnya yang melaksanakan Salat Ied.

”Tak hanya Polri, pengamanan juga nantinya akan melibatkan sejumlah pihak lainnya seperti TNI, Satpol PP, serta beberapa instansi terkait lainnya,” terang Sarpani.

Ia juga menegaskan, saat ini Polres Kotim sedang melakukan pemetaan daerah rawan terjadinya kejahatan, kemudian menempatkan sejumlah anggotanya untuk berjaga.”Saya juga sudah berpesan kepada seluruh personel yang terlibat, agar dapat melaksanakan tugasnya dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab,” pungkasnya.

Baca Juga :  Letak Geografis Kotim Untungkan Sindikat Narkoba

Sarpani mengharapkan, masyarakat yang melaksanakan ibadah ied nanti tidak perlu merasa khawatir lagi atas gangguan keamanan dan ketertiban, terutama dengan adanya kehadiran petugas TNI, Polri. (sir/gus)



Pos terkait