Segera Tetapkan Tiga Kecamatan Terbaik di Kotim Terkait Penanganan Stunting

verifikasi penanganan stunting
VERIFIKASI: Tim Panelis penilaian kinerja melakukan verifikasi lapangan di Kecamatan Telawang, Rabu (9/11). (IST/RADAR SAMPIT)

SAMPIT, radarsampit.com – Setelah melalui tahapan verifikasi di lapangan terhadap enam kecamatan yang masuk menjadi nominasi lomba penilaian kinerja antarkecamatan dalam pencegahan dan penurunan stunting di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), tim panelis akan menetapkan tiga terbaik dari kecamatan tersebut.

”Tim panelis akan menetapkan tiga kecamatan terbaik dalam pencegahan dan penurunan stunting tahun 2022,” kata Plt Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kotim Rafiq Riswandi, Kamis (10/11).

Bacaan Lainnya

Seperti diketahui, Pemkab Kotim melalui Bappelitbangda setempat untuk pertama kalinya melaksanakan penilaian kinerja antarkecamatan. Tujuannya untuk melakukan pembinaan dan pengawasan kinerja kecamatan oleh Pemkab Kotim dalam upaya pencegahan dan penurunan stunting. Penilaian juga untuk menggali berbagai potensi permasalahan dan inovasi dari seluruh kecamatan dalam upaya pencegahan dan penurunan stunting.

Tahap I dari kegiatan tersebut telah dilaksanakan pada 3 November 2022 lalu dengan teknis penilaian, yakni camat atau tim kecamatan mengikuti pameran dengan menyiapkan bahan berupa banner yang berisi tentang kegiatan yang telah dilaksanakan di tingkat kecamatan.

Baca Juga :  Ekskavator untuk MB Ketapang Diharapkan Bisa Tanggulangi Banjir

”Pada penilaian tahap I ini, masing-masing camat menyampaikan paparan terkait pelaksanaan kegiatan pencegahan dan penurunan stunting di wilayahnya masing-masing,” ujarnya.

Pada tersebut, tim panelis menilai sembilan indikator kinerja kecamatan dalam percepatan penurunan stunting. Indikator tersebut, yakni prevalensi stunting, jumlah balita yang diukur, jumlah rata-rata kunjungan ke posyandu (peningkatan 2 tahun terakhir), perencanaan kegiatan percepatan penurunan stunting, penggunaan PADesa untuk pencegahan dan penurunan stunting, penggunaan Dana Desa untuk percepatan penurunan stunting, dukungan pihak ketiga dalam percepatan penurunan stunting, inovasi dalam upaya percepatan penurunan stunting, dan banner untuk pameran.

”Dari penilaian tahap I ini telah ditetapkan enam kecamatan yang menjadi nominasi,” jelasnya.



Pos terkait