SAMPIT, radarsampit.com – Bantuan alat berat untuk seluruh kecamatan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) telah disalurkan Pemkab Kotim. Bahkan, Dinas Pertanian Kotim juga telah memberikan pelatihan operator alat berat tersebut. Akan tetapi, untuk insentif operator akan ditanggung pengguna alat berat.
”Operator alat berat itu sudah sudah kami latih dan diberi SK dari kepala dinas, bahwa mereka sudah mendapatkan pelatihan,” kata Kepala Dinas Pertanian Kotim Sepnita.
Dia melanjutkan, yang menentukan operator dari sumber daya manusia (SDM) yang terlatih tersebut untuk setiap kecamatan merupakan tugas Kepala Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) berkoordinasi dengan camat setempat.
Dia menjelaskan, untuk insentif operator, apabila yang menggunakan kelompok tani, maka mereka yang menanggung. ”Itu sesuai dengan Peraturan Bupati Kotim,” katanya.
Setiap jam, lanjutnya, operator tersebut dibayar sebesar Rp40 ribu. Dengan adanya operator yang terlatih, alat berat bantuan dari Pemkab Kotim dapat difungsikan dengan baik. Dengan demikian, bisa bermanfaat bagi warga yang memerlukan, terutama dalam pengolahan lahan pertanian.
”Jadi tidak ada alasan alat berat tidak berfungsi karena tidak adanya operator,” tegasnya.
Sementara itu, sebanyak 17 kecamatan di Kotim seluruhnya sudah menerima bantuan alat berat. Terakhir, penyaluran dua alat berat berupa ekskavator diberikan kepada Kecamatan Baamang dan Mentawa Baru Ketapang, yang dilakukan Bupati Kotim Halikinnor pada Senin (27/2) lalu. (yn/ign)