Semangat Idulfitri, PLN dan Pemkab Barito Selatan Perkuat Sinergi Terangi Desa

img 20250421 wa0007
Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Barito Selatan Edy Purwanto, A.P., M.Si., saat menyampaikan apresiasi tinggi kepada PLN atas capaian dan dedikasi yang selama ini diberikan dalam upaya melistriki wilayah Barsel hingga ke pelosok.

Pln

General Manager PLN UID Kalselteng Ahmad Syauki menyambut baik berbagai bentuk dukungan tersebut dan menekankan bahwa keberhasilan program listrik desa merupakan hasil kerja bersama seluruh pihak, bukan hanya PLN.

Bacaan Lainnya

“Dukungan dari Pemkab Barsel menjadi energi tambahan bagi kami. Kami sangat mengapresiasi sinergi yang sudah terjalin, dan berkomitmen untuk menuntaskan program listrik desa maksimal pada tahun 2027,” ujar Syauki.

Syauki menutup pertemuan dengan menegaskan bahwa listrik merupakan pilar utama dalam pembangunan daerah.

“Listrik adalah kebutuhan pokok masyarakat. Kehadirannya membuka peluang baru dalam pendidikan, kesehatan, hingga pengembangan ekonomi lokal. PLN siap menjadi bagian dari peningkatan kualitas hidup masyarakat hingga ke pelosok Kalimantan,” tutupnya.

 



Baca Juga :  Pertama di Kalimantan, SPKLU PLN Hadir di Fasilitas Kesehatan RSUD Sultan Suriansyah

Pos terkait