Event Jalan Sehat Berkah yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah di Taman Kota Sampit Minggu (10/11) disambut antusias puluhan ribu masyarakat.
HENY, Sampit | radarsampit.com
Kawasan Taman Kota Sampit berubah menjadi lautan manusia. Bagaikan gula dikerubungi semut, ribuan masyarakat begitu antusias mengikuti Jalan Sehat Berkah yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Minggu (10/11) pagi.
Saking antusiasnya, banyak masyarakat yang berangkat dari rumah lebih awal, mulai jam 05.00 WIB demi bisa ikut jalan sehat yang menjanjikan banyak hadiah yang menggiurkan.
Hampir di semua titik kawasan Taman Kota Sampit dipenuhi kendaraan yang diparkir di bahu jalan. Bahkan, ratusan motor di parkir di sembarang tempat hingga memakan separuh dari badan Jalan Jenderal Ahmad Yani dan sekitarnya.
Kondisi ini menjadi peluang bagi para juru parkir mencari pundi-pundi rezeki. Sebagian warga mengeluh karena tarif parkir yang seharusnya hanya Rp2.000 per unit, menjadi Rp5.000.
”Sudah mencari parkir sulit, dapat tempat parkir langsung ditagih bayar di awal Rp5.000. Mau gak mau tetap dibayar, daripada ketinggalan rombongan jalan sehat,” ujar Sani, warga yang berniat ingin mengikuti jalan sehat.
Acara yang sedianya dimulai jam 06.00 WIB tak juga dimulai. Masyarakat masih menunggu kehadiran orang nomor satu di Kalteng, Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, yang kabarnya akan melepas langsung bendera start.
Sejam berlalu, masyarakat mulai bergerak ke arah titik start di Jalan Jenderal Ahmad Yani persimpangan Jalan Yos Sudarso.
Banyaknya manusia yang berjejal membuat langkah kian sulit. Selangkah demi selangkah mereka berjalan, kemudian terhenti sekian menit karena tak ada pergerakan.
Waktu menunjukkan pukul 07.07 WIB, sosok yang dinanti akhirnya tiba. Sugianto bersama istri turun dari mobil, melangkah cepat berbaur di tengah kerumunan masyarakat menuju ke posisi titik start dan melepas bendera start.
Selama kurang lebih 30 menit setelah bendera start dilepas, ribuan masyarakat terus melangkah mengikuti alur sesuai rute yang telah ditentukan sepanjang kurang lebih 5 km mulai dari Taman Kota Sampit Jalan Yos Sudarso-Jalan Jenderal Ahmad Yani-Jalan Suprapto-Jalan Ais Nasution-Jalan DI Panjaitan-Jalan S Parman-taman kota.