Tak Sanggup Dicereweti Mertua, Suami Ancam Pisah

ambyar
Ilustrasi (MAHENDRA ADITYA/RADAR KUDUS)

Radarsampit.com – Kehidupan rumah tangga yang dijalani Joko (bukan nama sebenarnya) dan istrinya Nike (nama ganti) sudah berjalan dengan harmonis.
Sayangnya kehidupan rumah tangga yang adem ayem itu, akhirnya harus bubar di tengah jalan.

Penyebabnya karena ibu mertua Joko atau ibu kandungnya Nike.

Bacaan Lainnya

Sejak setahun belakangan, ibu mertua itu memiliki gelagat yang aneh. Sebab, sering cari-cari kesalahan Joko.

Padahal Nike sangat menyayangi Joko. Mereka sudah menjalin hubungan sangat lama. Sejak di bangku SMA hingga kuliah dan akhirnya mereka menikah.

Memang saat ini, pasangan suami istri tersebut, masih tinggal di rumah mertua.

Joko yang bekerja di pabrik memiliki rutinitas pergi pagi pulang sore hari. Begitu terus.

Namun belakangan ini, ibu mertuanya menjadi sangat cerewet. Mempersoalkan Joko yang tidak kunjung bikin rumah sendiri, agar mandiri.

Baca Juga :  Suami Kepincut Janda, Istri Dibiarkan Merana

Setiap hari ada saja kesalahan kecil yang diperbuat Joko yang diungkap mertuanya. Dengan cara menyindir masalah rumah.

Bahkan, ibu mertuanya juga sering menjelek-jelekan menantunya itu, di hadapan para tetangga.

Ibu mertuanya membandingkan Joko dengan menantunya yang lain, sebut saja Joko yang menjadi istri dari kakaknya Nike.

Joko memang seorang wirausaha sukses. Dia berdagang sembako di pasar. Selain itu, juga punya usaha cucian motor dan mobil yang dilengkapi warung kopi yang cukup ramai.

Karena merasa tak betah, Joko akhirnya nekat mengancam ibu mertuanya, dia bakal menceraikan istrinya.

”Kenapa harus dibandingkan terus. Rezeki itu sudah ada yang ngatur. Saya tiap hari juga berusaha. Kerja pabrik setiap hari. Juga buka warung sembako kecil-kecilan di rumah. Semua kan butuh proses,” keluh Joko.

Joko mengaku nekat bakal menceraikan istrinya jika ibu mertuanya tak berubah. Sang istri yang mendengar hal itu, langsung nangis-nangis.

Nike ikut memarahi ibunya dan meminta agar mendukung kehidupan rumah tangganya, bukan malah melemahkan semangat menantunya. (aua/lin)



Pos terkait