Tanggal 14 Desember Diperingati Sebagai Hari Apa? Ini Penjelasannya

14 desember diperingati hari apa
Kalender Desember 2024

Radarsampit.com – Ada beberapa peringatan penting yang diperingati pada tanggal 14 Desember ini, baik secara nasional maupun internasional. Di Indonesia, tanggal ini diperingati sebagai Hari Sejarah Nasional. Sedangkan secara internasional, peringatan meliputi Christmas Bird Count Week dan Hari Monyet. Berikut penjelasan lengkap mengenai peringatan pada tanggal 14 Desember.

1. Hari Sejarah Nasional

Hari Sejarah Nasional diperingati setiap tanggal 14 Desember untuk mengenang pentingnya sejarah Indonesia. Mengutip laman resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), peringatan ini bermula dari Seminar Sejarah Nasional yang digelar di Yogyakarta pada 14–18 Desember 1957. Seminar tersebut diselenggarakan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Indonesia (UI) dengan tujuan menyusun sejarah nasional Indonesia secara ilmiah dan bertanggung jawab.

Bacaan Lainnya

Dalam seminar ini, para sejarawan membahas ketidakpuasan terhadap sejarah kolonial yang dipengaruhi oleh perspektif penjajahan Belanda. Para peserta seminar sepakat bahwa sejarah nasional harus berorientasi pada masyarakat Indonesia sebagai tokoh sentral, dengan pendekatan nasionalistik yang menggambarkan perjuangan rakyat Indonesia dalam merebut kemerdekaan.

Baca Juga :  Enam Tanggul Jebol, 11 Kecamatan Kebanjiran dan Puluhan Ribu Warga Mengungsi

Melalui peringatan Hari Sejarah Nasional, masyarakat diingatkan akan pentingnya belajar sejarah untuk menghargai perjuangan bangsa sekaligus membangun rasa nasionalisme.

2. Christmas Bird Count Week (Minggu Penghitungan Burung Natal)

Secara internasional, tanggal 14 Desember menandai dimulainya Christmas Bird Count Week, sebuah tradisi unik yang berlangsung hingga 5 Januari. Dikutip dari National Today, perayaan ini adalah momen bagi pengamat burung di seluruh dunia untuk berpartisipasi dalam penghitungan burung, menggantikan tradisi berburu burung yang dahulu populer di Amerika Utara selama periode Natal.

Tradisi ini dimulai oleh Frank Chapman, seorang ahli burung yang mengusulkan perubahan untuk menghitung dan melindungi burung daripada memburunya. Penghitungan pertama dilakukan oleh 27 orang, dan tradisi ini terus berkembang dengan semakin banyaknya peserta setiap tahunnya. Kegiatan ini tidak hanya memberikan data penting tentang populasi burung tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pelestarian lingkungan.

3. Hari Monyet Sedunia

Tanggal 14 Desember diperingati sebagai Hari Monyet Sedunia. Monyet dianggap sebagai bagian penting dalam ekosistem sekaligus sebagai kerabat dekat manusia dalam evolusi. Peringatan ini dirancang untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya melindungi dan melestarikan primata.



Pos terkait