SAMPIT – DPC Gerindra Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) merayakan hari ulang tahun ke 14 Partai Gerindra. Ulang tahun dirangkai dengan peringatan Isra Miraj pada 9 hingga 10 Februari kemarin. Kegiatan tersebut dihadiri anggota Fraksi Gerindra DPRD Kotim Juliansyah, Sutik, Sanidin, dan Rusmawati. Selain itu, hadir pula pengurus DPD Gerindra Kalteng Suprianti, ratusan kader dan simpatisan di sekretariat Gerindra, kawasan Wengga Metropolitan.
Partai bentukan Prabowo ini juga melaksanakan konsolidasi internal. Bahkan mereka menargetkan pada Pemilu 2024 mendatang, Gerindra mampu mendongkrak perolehan suara dan jumlah kursi di DPRD Kotim.
“Kami targetkan tahun 2024 Gerindra menang dan mampu menduduki posisi pemenang di Pemilu Kotim,” kata Ary Dewar, Ketua DPC Gerindra Kotim.
Selain itu juga mereka mulai memperkenalkan sejumlah tokoh dan kader yang sudah menyampaikan niatannya untuk maju pada Pileg 2024.
“Kami terima siapa pun yang mau bergabung dan ingin maju melalui Gerindra tapi harus memenuhi kriteria dan standar untuk bisa dicalonkan,” kata Ary Dewar.
Saat ini komposisi caleg sudah mulai digodok lebih awal untuk mematangkan menghadapi Pemilu 2024 .
Dari kegiatan tersebut seluruh kader dan simpatisan DPC Gerindra Kotim sepakat untuk mengusung Prabowo menjadi calon presiden dari Gerindra pada pilpres mendatang. “Semuanya sepakat dan komitmen untuk menginginkan Pak Prabowo menjadi calon Presiden RI nanti,” kata Ary Dewar didampingi Sekretaris DPC Juliansyah.
Sementara itu Suprianti Rambat menargetkan Gerindra Kotim tahun 2024 mampu menduduki kursi Ketua DPRD Kotim. Dengan begitu, agenda pilkada selanjutnya Gerindra dengan mudah mengusung calon kepala daerah meski tanpa koalisi. Ini merupakan PR berat yang harus dipikul bersama untuk meraih kursi sebanyak-banyaknya untuk partai tersebut. (ang/yit)