Radarsampit.com – Tuban kembali diguncang gempa, getaran juga dirasakan warga Sampit dan Pangkalan Bun. BMKG merilis, gempa berkekuatan 6,5 magnitudo terjadi pada Jumat (22/3/2024) pukul 15.52.58 WIB. Kedalaman 10 km dengan lokasi di Laut Jawa di 5.76 LS dan 112.33 BT.
Bahkan gempa ini terasa hingga Sampit dan Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.
Menurut BMKG, pusat gempa berjarak 130 km Timur Laut Tuban, Jawa Timur, 151 km Barat Laut Lamongan Jawa Timur, 151 km Timur Laut Rembang, Jawa Tengah, 172 km Barat Laut Surabaya, Jawa Timur, dan 613 km Timur Laut Jakarta, Indonesia.
“Gempa ini tidak berpotensi Tsunami,” seperti keterangan resmi BMKG.
“Gempa Dirasakan di Blora, Madura, Gresik, Surabaya, Banjar III-IV, Banjarbar, Sampit, Banjarmasin, Martapura, Balikpapan, Tanah Grogot, Mojokerto, Malang, Lumajang, Madiun, Nganjuk, Pasuruan, Jepara, Rembang, Demak, Kudus, Semarang II-III MMI, Pacitan, Trenggalek, Blitar, Solo, Sleman, Yogyakarta, Kulonprogo, Kebumen, Temanggung I-II MMI,” tulis BMKG.
Sementara itu di Pangkalan Bun dan Sampit dilaporkan bahwa warga merasakan getaran sesaat akibat gempa tersebut. “Gempa dirasakan warga di bantaran Sungai Arut, Pangkalan Bun. Sebagian berlarian keluar rumah,” ungkap Sulistyo, warga setempat.
Hal serupa juga diungkapkan Prayitno, warga Sampit, Kotawaringin Timur ini juga melaporkan adanya guncangan sesaat di tempat tinggalnya. “Ada gempa di Sampit, terasa sesaat,” ujarnya singkat.
Selain itu dari video viral yang diterima redaksi, getaran gempa yang dirasakan warga Pangkalan Bun juga membuat karyawan perusahaan di Gedung ARF di Jalan Udan Said berhamburan keluar untuk menyelamatkan diri. (sla)