Agus Taswin dari Dinas Lingkungan Hidup Kotim menyatakan PT UP telah melaksanakan pengelolaan lingkungan hidup yang baik, memiliki dokumen AMDAL, dan lainnya. ”Laporan pengelolaan lingkungan juga rutin disampaikan ke dinas,” ujar Agus.
Camat Tialan Hulu Ahmadi Sastra juga memuji PT Uni Primacom yang mampu bersinergi dengan pemerintah kecamatan, pemerintah desa, dan masyarakat sekitar. Kewajiban dalam membangun plasma sawit untuk masyarakat, pelaksanaan CSR, hingga pembentukan masyarakat peduli api juga berjalan dengan baik.
”Dukungan Uni Primacom untuk masyarakat sudah bagus, baik itu di bidang kesehatan, pendidikan, sosial, dan pemberdayaan ekonomi,” kata Ahmadi.
Kepala Desa Mekar Jaya Seto Hadi menambahkan, pembangunan yang tidak teranggarkan oleh dana desa, bisa terlaksana berkat bantuan PT Uni Primacom. Bantuan ini tidak hanya dirasakan Desa Mekar Jaya, tapi juga desa desa lainnya di sekitar perusahaan.
Ampung Dumin dari Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sebungsu mengatakan, kehadiran PT Uni Primacom membawa dampak positif bagi masyarakat sekitar. Diantaranya menyerap tenaga kerja lokal, menjalin kemitraan usaha, dan membina desa desa sekitar.
”Setiap ada lowongan kerja, kami juga diberitahu,” ucapnya.
Semua tanggapan yang muncul dalam konsultasi publik tersebut didokumentasikan oleh lembaga sertifikasi sebagai bahan pertimbangan untuk menerbitkan sertifikat ISPO. (yit)