PALANGKA RAYA – Penyebaran Covid-19 yang terus melandai bukan berarti penanganannya mengendur. Sebaliknya, upaya mencegah kembali mengganasnya virus tersebut tersebut dilakukan, salah satunya dengan menggencarkan vaksinasi untuk menciptakan kekebalan kelompok.
Pelaksanaan vaksinasi itu juga dikawal aparat. Personel Babinsa Koramil 1016-01 Pahandut Pelda Yulianto mendampingi petugas kesehatan melakukan vaksinasi secara door to door.
Vaksinasi dilaksanakan petugas medis di wilayah Puskesmas Pahandut di Jalan Darmo Sugondo, Kelurahan Pahandut, Jumat (3/12). Sekaligus terus mengedukasi masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan, karena pandemi Covid-19 belum berakhir.
”Kami di lapangan tanpa lelah melakukan edukasi prokes. Termasuk mendampingi vaksinasi Covid-19. Untuk hari ini, jumlah target yang divaksin dosis 1 dan 2 menggunakan Pfizer sebanyak 60 orang dan dosis 1dan 2 jenis Sinovac 100 orang. Kami mengawal jalannya vaksinasi rumah ke rumah ini dan semuanya berjalan lancar,” katanya.
Dia menuturkan, vaksin bermanfaat memberi perlindungan tubuh agar tidak jatuh sakit akibat Covid-19 dengan cara menimbulkan atau menstimulasi kekebalan spesifik dalam tubuh.
”Oleh sebab itu, meski sudah divaksin Covid-19, kita wajib tetap menjalankan protokol kesehatan, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak untuk mencegah penularan virus korona,” tegasnya.
Dia menambahkan, keberlanjutan program vaksinasi menjadi kabar baik di tengah pandemi Covid-19 yang belum berakhir. Kedatangan petugas medis ke rumah-rumah pun disambut antusias masyarakat.
”Vaksinasi Covid-19 memang tidak membuat kita seratus persen kebal dari Covid-19. Tapi, vaksinasi Covid-19 akan mengurangi dampak yang ditimbulkan jika tertular,” ujarnya.
Salah seorang warga penerima vaksin, Wati, mengapresiasi langkah tersebut. Apalagi vaksinasi dilakukan dari rumah ke rumah, sehingga masyarakat bisa mendapatkan informasi lebih baik tentang program tersebut.
”Kami senang bisa mendapatkan vaksinasi. Sebab, tim medis juga menjelaskan bagaimana maanfaaat vaksin dan memang sudah dinyatakan halal serta sehat,” katanya.