Wagub Edy Pratowo Akui Masih Banyak PR Pembangunan di Kalteng  

Wagub Kalteng
UPACARA: Gubernur Sugianto Sabran, Wakil Ketua DPRD Abdul Razak, Ketua DPRD Wiyatno, dan Wakil Gubernur Edy Pratowo, saat kegiatan upacara peringatan HUT RI di lingkup Pemprov Kalteng, Sabtu (17/8/2024).

PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo mengharapkan seluruh pemerintah daerah bupati dan wali kota hingga jajaran organisasi pemerintahan terus memacu program kegiatan pembangunan.

Hal tersebut untuk menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo yang disampaikan pada peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia. Kepala Negara menekankan kolaboriasi semua pihak untuk mewujudkan Indonesia maju, berkembang dan semakin modern.

Bacaan Lainnya

“Terlebih dengan IKN di Kalimantan bisa menjadi inspirasi untuk Indonesia lebih maju, dengan kita bersama saling sinergi dan kerja sama yang kuat mewujudkan pembangunan merata,” katanya, Sabtu (17/8/2024).

Edy Pratowo menyebutkan, masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus dituntaskan pemerintah. Seperti halnya arahan Presiden untuk memacu pembangunan dari daerah pinggiran, desa, dan daerah terluar.

Demikian pula dengan sektor lain, yang dianggap masih perlu peningkatan dan perhatian serius dari pemerintah daerah. Percepatan pembangunan sangat diharapkan guna mewujudkan pemerataan dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Terjaring Razia Pekat, Satpol PP Lamandau Pulangkan Lima PSK ke Kampung Halaman

“Kata kunci menyelesaikan PR itukan adalah kolaborasi, kebersamaan. Ya bergerak bersama, kita selesaikan itu semua karena dengan cara demikian kita yakin Kalteng akan semakin maju,” ucapnya.

Kegiatan pembangunan di daerah akan berdampak juga terhadap nasional, sehingga diharapkan seluruh jajaran pemerintah memiliki komitmen yang kuat untuk menuntaskan berbagai kekurangan yang ada sekarang ini.

“Momen HUT RI 79 ini bisa menjadi pemacu semangat kita, apalagi Kalteng sebagai salah satu penyangga Ibu Kota Nusantara, maka harus bisa kita wujudkan pembangunan yang lebih baik lagi,” pungkasnya. (sho/yit)



Pos terkait