Wajah Baru DPRD Kotim Dilantik Agustus

dprd kotim
Ilustrasi. (M Faisal/Radar Sampit)

SAMPIT, radarsampit.com – Pelantikan anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) hasil Pemilu 2024 diperkirakan sekitar Agustus mendatang. Pelantikan dilaksanakan bersamaan dengan berakhirnya masa jabatan legislator periode 2019-2024.

”Kalau saya prediksi sekitar Agustus nanti, karena DPRD Kotim periode 2019-2024 akan purna tugas per 14 Agustus. Artinya, dengan berakhirnya jabatan DPRD itu, tidak boleh ada kekosongan jabatan di lingkup DPRD,” kata Ketua DPRD Kotim Rinie Anderson, kemarin (19/3/2024).

Bacaan Lainnya

Rinie menuturkan, pelantikan akan dilaksanakan Ketua Pengadilan Negeri Sampit sebagaimana biasanya. Sebanyak 40 legislator itu berdasarkan hasil penetapan nama-nama terpilih oleh KPU Kotim.

Nama itu kemudian diusulkan untuk mendapatkan keputusan pengangkatan melalui Gubernur Kalimantan Tengah.

”Semoga saja Agustus bisa terlaksana, karena memang SK periode kami ini berakhirnya di bulan itu,” kata Rinie.

Baca Juga :  KPK dan Polri Sepakat Tak Perlu Supervisi

Sementara itu, Ketua KPU Kotim Muhammad Rifqi Nasrulah mengatakan, pihaknya memang belum menetapkan nama terpilih dan jumlah perolehan kursi. Sebab, saat ini masih berlangsung rekapitulasi nasional.

”Setelah selesai rekap nasional akan ada waktu tiga hari diberikan kepada pihak yang berkepentingan untuk mengajukan sengketa hasil di Mahkamah Konstitusi (MK),” kata Rifqi.

Selanjutnya, jika  tidak ada sengketa, KPU akan menyurati daerah yang bebas dari sengketa hasil untuk segera menetapkan kursi dan nama terpilih untuk mengisi kursi di DPRD Kotim.

Hasil penetapan itu akan menjadi acuan untuk mendapatkan SK dari pemerintah untuk menduduki kursi wakil rakyat di DPRD Kotim.

Rifqi mengaku belum mendapatkan informasi akan ada caleg yang mengajukan keberatan dengan hasil pemilu. Dia berharap semuanya bisa legawa dengan hasil yang sudah selesai direkapitulasi.

”Sejauh ini kami belum ada menemukan pihak-pihak yang ingin mengajukan PHPU,” katanya. (ang/ign)

 



Pos terkait