Warga Diminta Kurangi Muatan saat Melintas di Jembatan Kayu Raja Seberang

perbaikan jalan kayu raja seberang
JALAN KAYU: Gotong royong warga memperbaiki jembatan di Jalan Mak Jambek RT 01, Kelurahan Raja Seberang, Minggu (21/7/2024). (Istimewa)

PANGKALAN BUN, radarsampit.com – Pemerintah Kelurahan Raja Seberang, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), meminta kepada warga yang melintas di jalur jembatan kayu mengurangi muatannya.

Terutama warga yang mengangkut material bangunan dan pekerja air isi ulang yang melayani masyarakat setempat.

Sosialisasi sudah dilakukan melalui media sosial dan spanduk imbauan di depan jalan masuk dari arah Jalan Ahmad Shaleh. Jembatan kayu yang menjadi akses utama masyarakat kembali rusak di beberapa titik dan perbaikan-perbaikan menyedot anggaran kelurahan.

Lurah Raja Seberang Yaumil Bahsin mengatakan, imbauan untuk mengurangi muatan bertujuan agar jembatan kayu dapat terpelihara dengan baik.

“Kondisi jalan sudah lapuk. Khusus gerobak, pengusaha air bersih dan yang membawa muatan, agar mengurangi muatan,” tegasnya, Minggu (21/7/2024).

Menurutnya, ada beberapa titik jembatan yang menunggu perbaikan, dan yang mendesak dilakukan perbaikan adalah di Jalan Mak Jambek RT 01 dan Jalan Gusti Abdullah. Dan dengan bersinergi bersama masyarakat untuk di Jalan Mak Jambek sudah dilaksanakan gotong royong.

Baca Juga :  PT ASMR Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Sungai Sekonyer

Sementara itu, di Jalan Abdul Hamid perbatasan RT 02 dan 03 pada bulan Agustus rencananya akan disemipermanenkan dengan cor beton dan aspal. Namun,  konstruksi harus diperbaiki dahulu.

“Untuk di batas RT 02 dan 03 mudah-mudahan bulan depan sudah direalisasikan, kemarin sudah diukur oleh dinas terkait, infrastruktur kita benahi agar masyarakat aman dan nyaman saat beraktivitas,” pungkasnya. (tyo/yit)

 

 

 



Pos terkait