Waspada! Kasus Penipuan Online di Sampit Marak Lagi

penipuan
ilustrasi penipuan online/ Jawa Pos Radar Malang

SAMPIT,Radarsampit.com – Tindak kejahatan penipuan secara online, baik melalui telepon selular ataupun media sosial, khususnya di Kabupaten Kotim, kembali terjadi.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani mengatakan, perkembangan ilmu teknologi informasi tentunya sangat baik dan mendukung kehidupan sehari-hari.

Bacaan Lainnya

Namun, katanya, ada juga dampak negatif dari perkembangan teknologi. Sebagai contoh,  maraknya kejadian penipuan baik melalui telepon selular dan media sosial.

”Kami minta masyarakat jangan mudah percaya informasi ataupun pesan yang didapat dari telepon seluler dan media sosial,” kata Sarpani.

Ia menambahkan, masyarakat jangan cepat percaya apabila menerima informasi  di media sosial.

Apabila ada informasi, itu perlu dikonfirmasi jangan sampai senang dan tergiur dengan ajakan hadiah yang begitu besar, sehingga tidak sadar itu suatu tipuan.

”Sudah banyak korban melapor kejadian ini ke Mapolres Kotim. Untuk itu, masyarakat wajib waspada dengan kasus ini,” bebernya.

Baca Juga :  Dalam Sembilan Bulan, Polisi Sampit Sita Sabu dan Ganja

Ditambahkannya juga, bila terjadi indikasi penipuan melalui media online tersebut, masyarakat diharapkan untuk segera melapor ke aparat yang berwajib. (sir/fm)

 

 



Pos terkait