KASONGAN – Polsek Tewang Sanggalang Garing dan Pulau Malan, Kabupaten Katingan melaksanakan tes urine, memeriksa apakah anggota ada yang terlibat dalam penggunaan narkoba.
“Pemberantasan narkoba tidak hanya dilakukan di luar lingkungan. Namun, dilakukan di dalam institusi Polri. Seperti pemeriksaan urine terhadap 18 orang personel yang bertugas di wilayah hukum,” kata Kapolsek Tewang Sanggalang Garing dan Pulau Malan, IPTU Arie Indra Susilo, Kamis (4/11).
Menurutnya, pemeriksaan ini dilakukan pada pagi hari dengan melibatkan tim pemeriksa dan proses pemeriksaannya dilakukan secara bertahap atau berkala.
“Tes urine ini dilaksanakan untuk memeriksa dan memontoring kondisi anggota apakah ada penggunaan narkoba atau tidak. Namun, keseluruhan anggota yang diperiksa tidak menunjukkan dalam penggunaan narkoba,” terangnya.
Ia menegaskan, pemeriksaan tes urine ini dapat membentuk sikap bagi anggota untuk disiplin dan tidak mencoreng citra dan nama baik kepolisian. Apalagi sampai terlibat dengan penyalahgunaan bahkan peredaran narkoba di Katingan.
“Tindakan secara inspeksi mendadak (Sidak) ini untuk mengontrol setiap anggota Kepolisian. Sehingga, jangan sampai anggota kepolisian menjadi pengguna. Ini harus diperhatikan semua pihak,” tegasnya.
Dengan demikian, pemeriksaan ini akan memberikan edukasi kepada seluruh personil dan juga masyarakat. Polres Katingan tidak pandang bulu terhadap peredaran narkoba. Baik itu masyarakat hingga personil yang bertugas di wilayah hukum Katingan. (sos/fm)