PALANGKA RAYA – Kontingen National Paralympic Committee (NPC) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) siap memberikan yang terbaik dalam perhelatan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua, pada 2-15 November mendatang.
Ketua NPC Kalteng Deasy Olivia Christy menyebutkan, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan menghadapi pecan olahraga tersebut. Salah satunya pelatihan daerah (Pelatda) selama tiga bulan, pada Agustus hingga akhir Oktober lalu.
“Ini pertama kalinya pelatda dilaksanakan selama itu. Sehingga kami yakin dengan kesiapan melalui pelatda, nantinya bisa memberikan yang terbaik untuk Kalteng,” katanya, kemarin.
Ia menyebutkan, kontingen yang akan mewakili Kalteng berjumlah 75 orang, yang terdiri dari 40 atlet, 16 pelatih, dan 19 offisial. Kontingen Kalteng itu akan mengikuti tujuh dari 12 cabang olahraga yang akan dipertandingkan, yaitu atletik, catur, bulutangkis, tenis meja, angkat berat, panahan, dan renang.
“Kami berharap dengan adanya Pelatda yang lumayan lama ini bisa menjadi modal untuk kita bisa berjuang mengibarkan bendera Kalteng di Papua,” ucapnya.
Sementara itu Pejabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng, Nuryakin menyebutkan, tentunya perolehan medali sangat diharapkan, sehingga dapat menjadikan Kalteng sebagai yang terbaik dalam Peparnas XVI.
“Dari sisi persiapan melalui pelatda sudah sangat baik, sehingga pemerintah mengharapkan kontingen Kalteng dapat memberikan yang berbaik. Tentu ini menjadi langkah bersama, agar ke depannya Kalteng menjadi yang terbaik,” ucapnya.
Dengan berbagai persiapan yang panjang, terutama pelaksanaan pelatda selama tiga bulan, Nuryakin mengharapkan hal tersebut bisa menjadi modal kesiapan para atlet untuk bersaing dengan atlet dari provinsi lain.
“Manfaatkan kesempatan ini untuk meraih prestasi yang tinggi agar memberikan kebanggaan bagi diri dan juga mengharumkan nama Kalteng,” tandas Nuryakin.(sho/gus)