Gebyar Ramadan Masuki 10 Besar

Gebyar Ramadan
DEWAN JURI: Ketua DPW BKPRMI Kalteng sekaligus ketua Panitia Rusansyah bersama dewan juri Gebyar Ramadan.(DODI RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA – Gelaran Gebyar Ramadan memperebutkan trofi bergilir dan hadiah uang Rp 148 juta memasuki tahap 10 besar. Direncanakan, Jumat (7/5), akan digelar final sekaligus pembagian hadiah dan buka puasa bersama.

Kegiatan yang diprakarsai anggota DPR RI Agustiar Sabran bersama PW NU Kalteng ini diikuti lebih dari 2.500 orang yang terdiri dari  tartil quran, adzan, dan iqomah, nasyid, ceramah agama, kisah Islam. Kompetisi dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan ini bertujuan mewujudkan generasi milenial yang berakhlakul karimah untuk Kalteng Berkah Indonesia Maju.

Ketua DPW BKPRMI Kalteng sekaligus ketua Panitia Rusansyah, Kamis (6/5), mengatakan Gebyar Ramadan yang digelar sejak 25 April lalu kini sudah memasuki 10 besar. Final sekaligus pembagian hadiah pemenang akan disiarkan melalui media sosial Agustiar Sabran.

Jika pemenang di luar kalteng maka hadiah akan ditransfer. Jika di Palangka akan diambil secara langsung. Dari 10 besar itu, ada peserta dari luar Kalteng, seperti Sumatera Barat, Jakarta, Jambi, Jawa Barat, dan NTB.

Baca Juga :  Pasar Ramadan di Palangka Raya Juga Tak Pasti Digelar

“Merata persaingan dan diwakili masing-masing. Namun saya tegaskan dewan juri dan tamu undangan menerapkan prokes dengan 3 M, dan dilakukan antigen,” tuturnya. (daq/yit)

 



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *