Gelar Apel Operasi Ketupat Telabang

Apel Operasi Ketupat Telabang
CEK PASUKAN : Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin bersama unsur Forkopimda kota saat mengecek pasukan pada giat apel gelar pasukan operasi telabang pengaman Idul Fitri di Halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, Rabu (5/5).(DODI RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA– Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin  mengikuti apel gabungan TNI, Polri, ASN,  sekaligus gelar pasukan dalam rangka Operasi Ketupat Telabang 2021, di kalaman kantor Wali Kota Palangka Raya, Rabu (5/5).

Bertindak sebagai pembina upacara, sekaligus membacakan amanat Kapolri,  Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri.  Apel ini juga diikuti Personil TNI, Polri, ASN serta Tim Relawan Covid-19.

Bacaan Lainnya

Dalam amanatnya Kapolri mengingatkan atensi bersama pada saat digelar Operasi Ketupat-2021 ini, khususnya terkait warga masyarakat yang telah mudik mendahului dan pelaksanaan vaksinasi yang harus tetap berjalan.

Ditekankan dalam amant tersebut,  substansi dari kebijakan pelarangan mudik oleh Pemerintah adalah mencegah terjadinya penyebaran Covid-19, dimana setiap pelaksanaan libur panjang selalu terjadi peningkatan penyebaran Covid-19 yang cukup signifikan.

Sementara itu Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin setelah apel menyatakan, Operasi Telabang adalah agenda rutin tahunan pihaknya bersama  Forum Komunikasi Pimpinan Daerah  (Forkominda). Hal itu dalam rangka menjaga Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Kota Cantik selama Idulfitri.

Baca Juga :  Sekwan Bisa  Jadi Fasilitator DPRD dan Pemkot

”Saya bersama jajaran Forkopimda Kota Palangka Raya akan saling bahu membahu menjaga Kamtibmas Kota Cantik  selama momen hari raya Idulfitri 1442 Hijriah. Jadi selain menjaga Kamtibmas pihaknya melalui tim Satuan Tugas (Satgas) Covid -19 Kota Palangka Raya saat ini juga akan berupaya melakukan pengetatan protokol kesehatan (Prokes),” ujarnya.

Fairid juga berharap , semoga pada momen suci hari raya Idulfitri ini, baik itu penerapan Prokes maupun kamtibmas bisa terjaga, sehingga situasi kota ini pun aman dan terkendali.”Sama-sama kita berdoa agar kamtibmas berjalan lancar dan wabah saat ini segera berlalu,” tukasnya.

Dandim 1016/Plk Kolonel Inf I Gede Putra Yasa menambahkan,  personel Kodim 1016 Palangka Raya siap membantu pemerintah dan kepolisian dalam rangka menyukseskan larangan mudik lebaran Idulfitri 1442 Hijriah.



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *