PALANGKA RAYA – Kalteng Putra mengawali kompetisi Liga 2 dengan manis. Tim kebanggaan Kalimantan Tengah itu sukses menumbangkan Persiba Balikpapan di Stadion Tuah Pahoe dengan skor tipis, 1-0, Rabu (6/10). Satu-satunya gol diciptakan Giovanni di pengujung laga.
Pertandingan berlangsung dengan ketat dan keras. Sampai peluit babak pertama dibunyikan, dua tim masih sama-sama kuat. Memasuki babak kedua, permainan berlangsung semakin keras hingga akhirnya gol penentu kemenangan Kalteng Putra tercipta pada menit ke-84.
Pelatih Kepala Kalteng Putra Eko Tamamie bersyukur bisa mengamankan tiga poin pada laga perdana, meskipun gol baru tercipta di babak kedua. Pada menit awal, anak asuhnya sempat lengah, sehingga beberapa peluang dari lawan bisa tercipta. Namun, pada babak kedua, kelemahan itu berhasil diperbaiki hingga berhasil mencetak gol.
”Ini sesuai dengan apa yang kami inginkan dan berhasil meraih tiga poin. Ini hasil kerja sama semua dan membalas kekalahan di Stadion Batakan tahun 2020 lalu,” ujar Eko.
Eko menambahkan, pihaknya akan terus fokus untuk mengamankan tiga poin dalam putaran pertama, sehingga Kalteng Putra bisa kembali ke jalur Liga 1. Dia berjanji timnya akan tampil lebih baik dalam laga selanjutnya.
Sementara itu, Direktur Teknik Persiba Balikpapan Angel Alfredo Vera mengakui keunggulan tim tuan rumah, meski pihaknya mampu melakukan kontrol dalam pertandingan tersebut.
”Kita sudah kuasai laga tadi, tetapi 20 menit terakhir tidak focus, makanya berhasil gol. Semoga ke depan lebih baik lagi untuk merebut tiga poin,” ujarnya.
Mantan Pelatih Persebaya ini menambahkan, tim Kalteng Putra bisa mencetak gol lantaran anak asuhnya kehilangan fokus. Padahal, timnya kerap memberikan tekanan, bahkan nyaris membuat gol.
”Kami punya banyak peluang, tapi tak bisa cetak gol. Sebaliknya, Kalteng bisa cetak gol dengan peluang itu,” pungkasnya. (daq/ign)