MIRIS!!! Kebaikan Nenek Ini Dibalas Kejahatan oleh Tetangganya

nenek
Ilustrasi nenek. (dok. pexels/kenneth tecson)

SAMPIT Nenek Asinah tak kuat menahan tangis dan kecewa, karena orang yang selama ini dipercayai telah menjahatinya, dia adalah Lurensius Guritno alias Elgu.

Elgu juga orang yang tak bisa berterima kasih. Sudah diberi kepercayaan malah dibalas dengan perbuatan dosa, mencuri uang milik Asinah, akibat perbuatannya, kini Elgu harus mempertanggungjawabkan di hadapan hukum.

Bacaan Lainnya

Kejadian itu bermula ketika Asinah menyerahkan kartu ATM berserta nomor pin kepada Laurensius Guritno. Tanpa sepengetahuan Asinah, Elgu menguras uang dari rekening korban senilai Rp 37,5 juta, dan hanya tersisa Rp 55 ribu.

Kasus ini sendiri sudah bergulir di Pengadilan Negeri Sampit. Korban Asinah di persidangan membenarkan telah menyerahkan kartu ATM miliknya dan ketika itu dia meminta terdakwa mengecek saldo rekening bank. Rupanya, kesempatan itu dimanfaatkan terdakwa untuk mengambil uang tanpa seizin korban.

Baca Juga :  Tujuh Kali Keluar Masuk Penjara, Residivis Asal Kapuas Ini Berulah Lagi

“Dia (terdakwa) mengaku kalau uang habis digunakannya, dan ketika saya cek, ternyata saldo hanya tersisa Rp 55 ribu saja,” ucap korban di hadapan majelis hakim.

Kepada korban, terdakwa mengaku uang tersebut habis dipakainya untuk memenuhi keperluan pribadi, bermain judi online dan memenuhi kebutuhan anak dan istrinya.

“Namun saat-saat saya tanya ke istrinya, dia mengaku tidak pernah dinafkahi oleh terdakwa,” ucap korban.

Perbuatan jahat itu dilakukan terdakwa dari 4 Januari 2021 sampai 4 Mei 2021 di Jalan Kenan Sandan Gang Barito, Kelurahan Baamang Tengah, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur.

Perbuatan terdakwa tersebut juga diketahui oleh saksi Mursinah, namun saksi tahu saat korban menangis ketika mengetahui uang miliknya habis dinikmati terdakwa. “Saya waktu itu tanya ke korban, beliau mengaku uangnya habis dipakai Elgu,” ucap saksi.

Yudi, putra Asinah mengaku tidak pernah dimintai tolong oleh ibunya untuk mengecek saldo dan menarik uang di ATM. Dirinya baru tahu, ibunya ditipu saat menangis memberitahu uangnya habis diambil terdakwa.

Baca Juga :  Banjir Hancurkan Jerih Payah Petani di Kalteng

“Saya tidak pernah diberitahu ibu kalau menyuruh Elgu, saya tahu saat Elgu datang ke rumah mengakui perbuatannya itu,” ucap Yudi saat di persidangan.



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *