SAMPIT – Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyampaikan kabar gembira. Angka kasus Covid-19 di Kotim bahkan disejumlah daerah di Indonesia kian mengalami penurunan.
”Saya dapat laporan, pasien Covid-19 yang dirawat inap di rumah sakit sempat nol kasus. Saat ini ada diisi satu pasien yang dirawat dengan gejala sedang. Kita semua bersyukur, kasus Covid-19 terus mengalami penurunan. Mudah-mudahan seterusnya menurun bahkan tidak ada pertambahan kasus lagi,” kata Halikinnor dalam sambutannya pada kegiatan pelantikan PKK di Rujab, Senin (18/10).
Selain itu, hasil pemeriksaan tes PCR rata-rata menunjukkan hasil negatif Covid-19 . “Laporan yang saya terima terakhir tidak ada lagi pasien yang dites PCR hasilnya positif. Semoga tren penurunan kasus Covid-19 ini betul-betul mengalami penurunan hinggga tahun depan, sehingga perekonomian masyarakat bisa terus bangkit,” ujarnya.
Halikin menilai, selama pandemi Covid-19 melanda Kotim pada 5 April 2020 lalu, kebiasaan masyarakat Kotim sontak mengalami perubahan drastis. Pertemuan dibatasi, tak ada lagi jabat tangan, silaturahim lebih sering lewat telepon pintar, kegiatan pemerintah cenderung lebih sering diadakan secara virtual.
Kebiasaan pola kehidupan itu tak hanya dialami Bupati Kabupaten Kotim, namun seluruh penduduk di Indonesia bahkan dibelahan negara lainnya.
“Kalau kasus Covid-19 terus menurun dan segera berakhir, aktivitas bisa kembali normal. Saya ingin silaturahim mengundang lebih banyak orang dari semua kalangan. Selama ini setiap pertemuan saja dibatasi, rasanya rindu ingin beraktivitas normal seperti dulu,” pungkasnya. (hgn/gus)