SAMPIT – Selama tiga hari terakhir, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas III Sampit memberikan layanan vaksinasi yang ditujukan untuk para pekerja yang bertugas di area Pelabuhan Sampit, termasuk kru kapal.
Kegiatan dilaksanakan di Terminal Penumpang Pelabuhan Sampit mulai Kamis (11/8) dan berakhir Jumat (13/8) kemarin, secara terjadwal.
Kepala KKP Kelas III Sampit Agus Syah Fiqhi Haerullah melalui Koordinator PRL dan Kesehatan Wilayah KKP Kelas III Sampit dr Muhammad Johan Rad mengatakan kegiatan layanan vaksinasi ini dilaksanakan untuk mendukung pemerintah dalam mempercepat program vaksinasi di kawasan sekitar Pelabuhan Sampit.
”Selama tiga hari ada 370 orang yang didaftarkan menerima vaksin tahap dua. Tapi ada sekitar 20 orang yang ditunda karena tidak memenuhi syarat untuk divaksin,” kata Johan saat ditemui di Terminal Penumpang Pelabuhan Sampit.
Sebelumnya, vaksin dosis tahap pertama telah dilaksanakan selama tiga hari sejak 13-15 Juli 2021 dan dilayani oleh 10 tenaga kesehatan yang bertugas di KKP Sampit.
“KKP hanya melayani vaksinasi bagi pelaku perjalanan dengan kepentingan mendesak, sasaran pekerja pelabuhan laut dan bandara, sesuai tugas dan fungsinya, KKP dan layanan vaksinasi tahap dua yang telah terjadwal,” imbuhnya.
Berdasarkan data sejak Februari hingga 11 Agustus 2021 untuk vaksin tahap satu dan dua ada sebanyak 4.401 dosis yang sudah diberikan kepada pekerja di sekitar kawasan pelabuhan.
Dalam pelaksanaan vaksinasi massal, dirinya berterima kasih kepada PT Pelindo III Pelabuhan Sampit yang telah memfasilitasi tempat pelaksanaan vaksinasi hingga berjalan tertib dan lancar.
Terpisah, General Manager PT Pelindo III Pelabuhan Sampit dan Bagendang Akhmad Fajar menambahkan pelaksanaan vaksinasi massal dilaksanakan di Terminal Pelabuhan Sampit berlangsung tertib.
Setiap calon penerima vaksin hanya boleh masuk di area ruang tunggu sebanyak 30 orang. Sedangkan, calon penerima vaksin yang lain diminta menunggu di luar Terminal Penumpang Pelabuhan Sampit.
”Kami hanya memfasilitasi tempat di Terminal yang sudah dilengkapi tempat duduk, Pelaksananya ditangani KKP. Semua berjalan tertib dan lancar,” kata Fajar.