Posyandu Teratai Binaan PT.NAL Masuk 10 Besar Nasional

Ajang Apresiasi Posyandu Astra Internasional

Posyandu Teratai Binaan PT.NAL Masuk 10 Besar Nasional
10 BESAR NASIONAL: Posyandu Teratai, Desa Beruta Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah masuk 10 besar Apresiasi Posyandu Nasional. Capaian ini menjadikan Posyandu binaan PT.Nirmala Agro Lestari (NAL) tersebut dua tahun berturut-turut masuk dalam jajaran 10 besar dari seluruh posyandu di Grup Astra.

Tanggal 8 November 2021 adalah hari H penjurian yang dilakukan secara virtual atau webinar. Bagi daerah yang sulit sinyal dan listrik tentu ini perkara tidak mudah, peserta harus memastikan signal kuat serta perangkat laptop cukup daya selama kegiatan berlangsung untuk menghindari trouble system. “Juri dalam lomba ini adalah Manajer of ESR Astra Triyanto dan Kasubdiv Pemberdayaan Masyarakat Direktur Promkes Kemenkes Hanna Herawati. Para juri ini sangat kompeten untuk menilai sebuah Posyandu layak atau tidak untuk masuk nominasi,” ungkapnya.

Selaku pendamping, Abiddin menyampaikan bahwa PT. NAL saat ini terus berkomitmen  memberikan yang terbaik bagi kemajuan Posyandu di desa lingkar dengan training kader untuk menciptakan kader Posyandu yang handal. Perusahaan juga rutin memberikan bantuan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) serta bantuan fasilitas Posyandu.

“Untuk Lomba Apresiasi Posyandu di tahun 2021 ini Posyandu Teratai sudah melakukan persiapan yang terbaik agar menjadi Posyandu unggul dan mandiri serta menjadi Posyandu inovatif di desa lingkar PT NAL dan umumnya di Kecamatan Bulik. Semoga saja menjadi juara yang membanggakan,” harap Abiddin.

Baca Juga :  Penutupan Pasar Malam Sampuraga Lama Nyaris Rusuh

Sebagai tambahan bahwa informasi puncak Festival Kesehatan Astra 2021 akan dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 16 November 2021 mendatang. Di sini akan ada Gita Tiffani Boer (Direktur Astra), keynote speaker Prof.Dr. Muhajir Efendy (Menko PMK RI), keynote speaker Budi G Sadikin (Menkes RI) ditambah dengan pemateri – pemateri handal lainnya. Acara bisa disaksikan di Youtube SATU Indonesia. (mex/sla)



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *