SAMPIT – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit belum sepenuhnya bebas dari rendaman banjir dadakan. Hujan deras yang mengguyur Kota Sampit dan sekitarnya, membuat sebagian pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit terpaksa tak beroperasi karena tergenang, Rabu (19/5).
Kepala Hubungan Masyarakat (Humas) RSUD dr Murjani Sampit Hermansyah mengatakan, genangan air sudah terjadi sejak malam hari di bagian selasar yang jadi langganan banjir.
”Dari malam sampai siang air belum surut. Saluran air meluap sampai ke selasar rumah sakit,” kata Hermansyah.
Dia menuturkan, setiap hujan deras, selasar rumah sakit selalu menjadi langganan banjir. Beberapa ruang layanan pun terpaksa tak beroperasi.
”Selasar rumah sakit datarannya memang rendah, karena bangunan lama. Jadi, setiap hujan selalu terkena banjir. Ketinggian genangan 4-5 cm. Pelayanan poli rawat jalan tetap beroperasi seperti biasa, kecuali poli rehabilitasi medik, tidak beroperasi karena terimbas genangan banjir,” tandasnya. (hgn/ign)