Rumah Reyot ”Disulap” Jadi Layak Huni

Baznas, TNI, dan Persatuan Kuli Garap Proyek Sosial

rumah
BEDAH RUMAH: Kodim 1016 Palangka Raya bersama Persatuan Kuli Bangunan Palangka Raya (PKBP) dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Palangka Raya melakukan bedah rumah milik almarhum Junaidi. (DODI/RADAR SAMPIT)

Di tengah mengganasnya penyebaran Covid-19 di Kota Palangka Raya, jajaran Kodim 1016 Palangka Raya bersama Persatuan Kuli Bangunan Palangka Raya (PKBP) dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)  bergotong royong membedah rumah reyot. Dalam waktu 12 jam, kondisi rumah berubah total.

DODI, Palangka Raya

Bacaan Lainnya

Rumah kayu di Jalan G Obos XIV Gang Ongko Langit yang nyaris roboh itu kini dibangun menjadi rumah layak huni. Hasanah tak menyangka mendapat anugerah tersebut.  Apalagi janda dua anak itu baru saja ditinggal sang suami meninggal dunia lantaran sakit.

Wanita berusia 37 tahun itu bersyukur karena Kodim 1016 bersama persatuan kuli bangunan dan Baznas Palangka Raya memperbaiki rumahnya.

Hasanah sehari-hari menggantungkan hidupnya dengan mencari sayur mayur di sekitar tempat tinggal. Dia bekerja serabutan untuk  menghidupi dua anaknya, Rena (9) dan Ahmad yang baru berusia dua bulan. Sedangkan suaminya, Junaidi, meninggal dunia lantaran sakit belum lama ini.

Baca Juga :  Ratusan Rumah di Kotim Bakal Dapat Bantuan Perbaikan

“Saya tidak menyangka. Terima kasih semuanya, kini kami tenang di dalam rumah tersebut. Tanpa rasa takut dan roboh. Doa kami sekeluarga terkabul,” ujar wanita kelahiran Bahaur ini.

Dandim 1016 Palangka Raya Kolonel Inf Rofiq Yusuf mengatakan, TNI siap memberikan bantuan dan dukungan dalam menyukseskan program bagi masyarakat kurang mampu. Anggota TNI mengerjakan penuh proyek sosial tersebut dibantu persatuan kuli bangunan dan Baznas.

“Khusus untuk program bedah rumah merupakan wujud kepedulian sesuai dengan Undang-Undang TNI Nomor 34 Tahun 2014 khususnya operasi militer selain perang (OMSP), yaitu dengan membantu warga miskin atau kurang mampu,” katanya.

Rofiq menambahkan, pemerintah tidak akan tinggal diam untuk terus memperhatikan kondisi masyarakat.

Ketua Baznas Kota Palangka Raya Ramli Agani mengatakan, pihaknya telah menyiapkan sejumlah anggaran untuk program bedah rumah warga yang tidak mampu. Sudah puluhan rumah dilakukan perbaikan. Selanjutnya Baznas juga akan membangun dapur umum di Kelurahan Rungan bagi warga yang mengalami musibah kebakaran.



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *