Sebaran Covid-19 Semakin Melandai

Covid-19 Semakin Melandai
Kapolda Kalteng meninjau vaksinasi di Masjid Raya Darussalam Kota Palangka Raya didampingi Danrem 102 Panju Panjung, Wakapolda, Irwasda dan Pejabat Utama Polda Kalteng. (dodi/radarpalangka)

PALANGKA RAYA- Kegiatan vaksinasi terus digencarkan di Kalimantan Tengah. Kaplda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo menyampaikan,  pelaksanaan vaksinasi ini bertujuan untuk mempercepat terbentuknya herd immunity di masyarakat,  sehingga angka penyebaran Covid – 19  terus dapat ditekan.

“Saya berharap kepada masyarakat yang telah divaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada seperti 5 M,” ujarnya.

Dedi juga menyatakan, saat ini penyebaran Covid-19 di kalteng semakin landai dan ditekan. Buktinya, dari 14 kabupaten kota, hanya lima wilayah yang dinyatakan zona oranye,  yakni Palangka Raya, Barito Selatan (Barsel) ,Barito Timur (Bartim), Kotawaringin Timur (Kotim) dan Barito Utara (Barut). Sedangkan sisanya dinyatakan zona kuning.

“Maka itu kita terus gencarkan vaksinasi ini, termasuk pelajar agar nantinya proses belajar mengajar bisa dilakukan. Semoga dievaluasi 13 September nanti, semua sudah zona kuning dan diharapkan zona hijau,” imbuhnya.

Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Purwo Sudaryanto juga menyatakan, kondisi melandainya penyebaran Covid-19 merupakan kerjasama dan dukungan baik dari masyarakat dan kerja keras tim Satgas Covid-19 di kabupaten dan kota.

Baca Juga :  Perlu Rp 3 Miliar untuk Rumput Stadion

“Sekarang sebagian besar sudah masuk zona kuning, ini berkat kerja keras semua dan harus ditingkatkan lagi. Kita juga mendukung pemerintah agar bisa tatap muka maka itu vaksinasi kalangan pelajar santri terus dilakukan. Tentunya nanti dengan prokes ketat. Kita sudah diapresiasi presiden untuk vaksinasi,” pungkasnya.

Kepala Bidang Kedokteran dan kesehatan (Kabid Dokkes) Polda Kalteng dr. Danang Pamudji menambahkan, dalam dua hari pelaksanaan vaksinasi serentak, khusus di kota Palangka Raya saja mencapai 3.500 vaksin. Sedangkan seluruh Kalteng sebanyak 8.0000.

Kabid Humas Kombes Pol. K. Eko Saputro turut mengatakan, pelaksanaan vaksin kemarin menargetkan 1000 dosis, yang diutamakan untuk lansia.

“Selain meninjau vaksinasi Kapolda juga memberikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat yang telah melaksanakan vaksinasi,”tandasnya.(daq/gus)



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *