PULANG PISAU – Seleksi lelang jabatan Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) memasuki proses akhir, yaitu tahapan wawancara yang diikuti peserta.
Ketua Panitia Seleksi (Pansel), Fahrizal Fitri di kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Pulpis mengatakan, seleksi Sekda Pulpis sampai Rabu (28/4) telah memasuki tahap akhir yaitu tahapan wawancara.
“Peserta yang ikut lelang jabatan Sekda Pulpis sebanyak empat orang dan telah menyelesaikan tahap akhir yaitu wawancara,” kata Fahrizal, Kamis (29/4) kemarin.
Katanya, untuk hasil dari seleksi lelang tersebut akan disampaikan oleh pihaknya selaku Pansel kepada Pejabat Pembina Ketua (PPK) wilayah yaitu Bupati Pulpis yang nantinya untuk menetapkan salah satu peserta seleksi ketahapan selanjutnya.
“Nanti akan kami sampaikan ke Bupati untuk hasil dari Seleksi Sekda ini, dengan itu nantinya berharap bisa dilaksanakan proses seleksi jabatan Sekda ini agar segera ditunjuk Sekda definitif karena selama ini jabatan Sekda Pulpis cukup lama mengalami kekosongan,” terangnya.
Pada tahapan wawancara akhir ini, Pansel akan menetapkan peringkat terhadap mereka. Dan dari empat orang peserta akan terpilih tiga peserta dan selanjutnya akan diserahkan kepada Bupati Pulpis.
“Proses seleksi lelang jabatan Sekda Pulpis dari Pansel sudah selesai, tahapan selanjutnya Pemkab Pulpis segera konsultasi kepada Gubenur Kalteng dan minta persetujuan dengan KSN, diharapkan pada Mei 2021 sudah bisa dilantik,”katanya.
Fahrizal Fitri juga menjelaskan dengan adanya pejabat sekda Pulpis definitif, dapat melanjutkan roda Pemeritahan lebih baik, karena memilik tanggungjawan dalam rangka mewujudkan visi dan misi kepala daerah.
“Tentu dengan adanya pejabat Sekda yang difinitif, pertama bisa tanggungjawab dalam rangka menjalankan roda pemerintahan, dan kedua juga bisa mewujudkan visi misi kepala daerah, sehingga adanya pembangunan dan kesejahteraan untuk masyarakat Pulpis,” pungkas Sekda Pemprov Kalteng ini.
Diketahui, peserta yang mengikuti lelang jabatan atau seleksi Sekda Pulpis ada empat orang yaitu Moh. Insyafi, Toni Harisinta, Edi P Casmani dan Halidi. (der/fm)
Seleksi Sekda Pulpis Masuki Tahap Akhir
