PALANGKA RAYA – Proses hukum kecelakaan maut antara bus penumpang dan dump truk pengangkut pasir di Kota Palangka Raya terus berjalan. Sopir Bus Yessoe Travel yang mengemudikan angkutan tersebut berpotensi jadi tersangka dalam perkara itu.
”Hasil sementara, berdasarkan hasil olah TKP dan keterangan saksi yang mengetahui kejadian, kecelakaan terjadi diduga kelalaian pengemudi bus. Namun, kami masih melakukan pendalaman pemeriksaan. Kami akan gelar perkara. Mungkin Rabu (6/10) akan ada kepastian status insiden itu,” kata Kasat Lantas Polresta Palangka Raya AKP Rikky Operiady melalui Kasubnit Laka Aipda Indriyanto, Senin (4/10).
Indriyatno menuturkan, pihaknya melakukan olah TKP sebanyak dua kali dan ada dugaan kelalaian tersebut hingga kecelakaan terjadi. Hal itu juga berdasarkan keterangan saksi.
”Sopir masih terperiksa. Beberapa saksi sudah dimintai keterangan, baik warga maupun penumpang bus,” ujar Indriyatno.
Seperti diberitakan, kecelakaan maut tersebut menewaskan dua orang. Bus dan truk tersebut terlibat kecelakaan di Jalan Tjilik Riwut Km 23, depan SDN 2 Marang, Kelurahan Marang, Kecamatan Bukit Batu, Palangka Raya, Sabtu (2/10) dini hari.
Korban tewas adalah penumpang bus bernama Heri Santoso Tular dan pengemudi dump truk bernama Suyanto. Kedua korban tewas sama sama mengalami luka berat di bagian kepala. Pengemudi bus, Agus Muliyanto mengalami luka ringan dan diamankan Satlantas Palangka Raya.
Keterangan polisi agak berbeda dengan kronologi yang disampaikan Komisaris Perusahaan Otobus (PO) Yessoe Pangkalan Bun Evy Susiana. Dia menceritakan, peristiwa nahas yang dialami armadanya bermula ketika bus yang dikemudikan Agus melintas dari arah Sampit menuju Palangka Raya. Bus dengan 32 penumpang tersebut berangkat dari Pangkalan Bun menuju Palangka Raya pukul 17.00 WIB.
Saat peristiwa terjadi, kondisi cuaca dalam keadaan hujan dan jalan licin sehingga bus melaju dalam kecepatan standar. Sebelum kecelakaan, di depan bus ada mobil Avanza yang satu arah menuju Palangka Raya. Dari arah Palangka Raya muncul dump truk.