Berdasarkan keterangan kru di lapangan dan saksi lain (penumpang), lanjutnya, dump truk tersebut menabrak ranting pohon. Diduga panik setelah menabrak ranting pohon di jalan gelap, sopir dump truk kaget dan membanting kemudi ke kanan.
”Dump truk yang banting kemudi ke kanan membuat Avanza yang berada di depan bus langsung mengerem mendadak,” katanya.
Melihat Avanza mengerem mendadak, sopir bus mengerem dan membanting kemudi ke kiri. Saat itu mesin bus langsung mati. Sementara posisi dump truk sudah masuk ke ruas kanan badan jalan sehingga langsung menghantam bagian pojok belakang bus.
Kerasnya benturan truk ke bagian belakang bus mengakibatkan salah satu penumpang yang duduk di kursi belakang meninggal dunia. Sopir truk langsung meninggal di lokasi kejadian. Selain satu penumpang yang meninggal, enam penumpang lainnya mengalami luka ringan dan berat, sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit. (daq/ign)