Sudah 16 Budak Sabu Ditangkap Polisi

Operasi Antik Telabang 2021

Sudah 16 Budak Sabu Ditangkap Polisi
WAWANCARA : Kasatres Narkoba Polres Kotim AKP Syaifullah dibincangi Radar Sampit saat ekspose delapan tersangka kasus narkoba, belum lama ini. IST/RADAR SAMPIT

SAMPIT – Operasi Anti Narkotika Telabang 2021 yang digelar Polres Kotim. Dari 15 kasus yang berhasil diungkap, sudah 16 orang ditangkap terkait peredaran narkoba.

Kasatres Narkoba Polres Kotim AKP Syaifullah menyebutkan, sampai saat ini pihaknya telah mengamankan barang bukti narkotika jenis sabu.

”Sejauh ini kami masih mengamankan narkoba jenis sabu. Insya Allah, kedepan kami akan mengamankan jenis narkoba lainnya yang beredar di Kotim, baik itu berupa obat-obatan maupun jenis lainnya,” kata Syaifullah, Sabtu (6/11).

Ia meminta agar para pengguna maupun pengedar gelap narkoba segera bertaubat sebelum pihak Kepolisian lebih jauh melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.

”Setiap hari anggota kami selalu di lapangan untuk mengumpulkan semua informasi-informasi terkait peredaran maupun penyalahgunaan narkoba. Jadi, saya minta segera bertaubat bagi yang terlibat,” tegasnya.

Syaifullah juga mengungkapkan, semenjak Kabupaten Kotim dilanda pandemi Covid-19, peredaran narkoba cukup tinggi. Hal ini dikarenakan banyaknya permintaan.

”Berharap seluruh komponen masyarakat bisa bersatu padu ikut membantu memberantas peredaran narkoba di Kotim. Sehingga, barang haram ini dapat dimusnahkan sampai ke akar-akarnya,” pungkasnya. (sir)



Baca Juga :  Dituntut 3,5 Tahun Penjara, Pembantai Istri Minta Ini ke Hakim

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *