Vaksinasi Covid-19 Mulai Sasar Pelajar Kobar

vaksinasi pelajar
VAKSINASI MASSAL: Salah seorang pelajar di Kotawaringin Barat sedang menjalani suntik vaksin saat gelaran vaksinasi massal di SMA Negeri 1 Pangkalan Bun, Selasa (3/8). (RINDUWAN/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN– Program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kotawaringin Barat mulai menyasar para pelajar usia 12- 17 tahun. Para pelajar tampak antusias menunggu giliran suntik vaksin massal di SMA negeri 1 Pangkalan Bun, Selasa (3/8).

Seperti diungkapkan Yahya (12) pelajar asal Kelurahan Mendawai yang ikut vaksinasi tersebut. Ia mengkui bahwa tahu anjuran vaksinasi Covid-19 dari media online dan media sosial yang gencar dikampanyekan.

Bacaan Lainnya

“Tahu dari media online dan medis sosial, kalau pelajar umur 12 sampai 17 wajib vaksin. Langsung saya browsing di internet dan juga tanya sama tetangga yang kebetulan kerja di Puskesmas. Ternyata benar bahwa pelajar wajib ikut vaksinasi,” katanya.

Menurutnya ia sebenarnya ingin ikut yang di Puskesmas, namun ternyata banyak yang kehabisan sehingga saat ada vaksinasi massal langsung mengikutinya.

“Awalnya orang tua yang dapat undangan, tapi saya memang mau ikut. Kebetulan saya sudah daftar sekolah di Jawa. Jika sewaktu ingin ke Jawa saya sudah divaksin,” ujarnya.

Baca Juga :  Jambret Pengincar Perempuan Ini Akhirnya Ditembak Polisi

Selain Yahya ada Ihsan, Yuli, dan Ahmad pelajar MTs di Pangkalan Bun yang datang bertiga. Mereka memilih datang siang karena sesuai dengan undangannya. Ketiga pelajar ini ikut vaksinasi bukan untuk kepentingan keluar bepergian keluar Kobar, namun karena kesadaran diri untuk ikut vaksinasi.

“Saya sekolah di Kobar dan ikut vaksinasi untuk imunitas. Karena setelah divaksin ini menjaga imun dan memperkecil risiko saat terkena Covid-19,” kata Ihsan.

Melihat antusias masyarakat yang begitu besar, Bupati Kobar Hj Nurhidayah menyatakan bahwa vaksinasi Covid-19 saat ini tengah dikebut sesuai dengan pasokan vaksin ke wilayah tersebut.

“Pada saat ada vaksin datang, langsung diberikan kepada masyarakat. Alhamdulilah antusiasme mereka sangat tinggi untuk ikut vaksinasi,” ujarnya.

“Vaksinasi yang diinisiasi Polres Kobar ini dibatasi. Sebenarnya banyak yang meminta. Sehingga yang dilayani yang dapat undangan, agar semuanya taat Prokes. Diantaranya ada Lansia, masyarakat umum hingga pelajar yang mulai banyak ikut vaksinasi,” jelasnya. (rin/sla)



Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *