Wabup Kotim Minta Kades Aktif Melapor Siaga

banjir di kotawaringin timur
BANTUAN: Wabup Kotim Irawati menyerahkan bantuan untuk warga terdampak banjir di Desa Barunang Miri Kecamatan Parenggean belum lama tadi. (SITI FAUZIAH/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Kepala desa yang warganya terdampak banjir di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diminta aktif melaporkan kondisi wilayahnya pascabencana. Kades juga diminta siaga meski air sudah surut.

”Saya meminta seluruh kades selalu siaga dan aktif memantau kondisi wilayahnya pascabanjir,” kata Wakil Bupati Kotim Irawati saat meninjau banjir di Desa Barunang Miri.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan laporan yang disampaikan Kepala Desa Barunang Miri, sejauh ini belum ada keluhan berat soal kesehatan. ”Meski belum ada keluhan dari masyarakat, tapi saya juga minta kepala desa aktif merespons apa saja keluhan masyarakat,” tegas Irawati.

Dalam kesempatan itu, Irawati menyerahkan bantuan berupa paket bahan pokok dari Pemkab Kotim untuk warga terdampak banjir. Total bantuan yang diserahkan berjumlah 73 paket untuk 73 kepala keluarga (KK). (yn/ign) 



Baca Juga :  Mirisnya Suara Sengsara Warga Utara, Jalan Jadi Kubangan Lumpur

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *